Isi Tas

Kalau ditanya apa saja sih isi tas kamu?
Maka ini jawabannya:
1. Dompet: ya iyalah.. untuk nyimpen uang, kartu identitas, bon yang jumlahnya lebih banyak dari uangnya dll
2. HP dan dompet HP: gini-gini saya kan juga termasuk makhluk sosial dan agak2 hi-tech hehehe
3. Buku agenda: walau jarang dipakai, tapi kayaknya amaaan saja bawaannya kalau bawa
4. Pena: harus ada ini, soalnya sering coret2 dan bikin gambar bunga di mana saja
5. Kunci, kunci dan kunci: walau sering nggak akur dengan kunci, tapi selalu saya usahakan simpan di tas
6. Kartu nama: maklum lah ketemunya dengan klien, mau nggak mau harus bawa, walaupun seringnya lebih banyak kartu nama klien2 daripada kartu nama sendiri
7. Permen: seringnya permen untuk tenggorokan. Obat paling cepat dan mujarab untuk tenggorokan kalau habis manggung
8. Minyak angin safecare: harus ini.. biar kalau pegel dan pusing langsung oles
9. Tissue: seringnya malah dimintain sama temen-temen daripada dipakai sendiri
10. Hand sanitizer: walau sering makan di amigos (agak minggir got sedikit) teuteup kesehatan tangan harus dijaga. Haalllaaahh
11. Tempat pensil dengan pernak-pernik yang banyak: kalau butuh kan nggak repot lagi. mau cari stapler ada, cari gunting ada, cari cowok saja yang nggak ada di tempat pensil ini
12. Tempat make up dan peralatan lenong: wah penting ini. Kalau sampai ketinggalan, berasanya jadi cewek jeleeekkkk sepanjang hari *dasar nggak pede-an*
13. Charger HP: sekarang kan jamannya smartphone yang nggak handal baterenya, Terpaksa lah dibawa kemana2
14. Obat-obatan: nggak mau terulang untuk kedua kalinya, diare di tengah malam di kota yang asing dan tanpa bantuan siapapun. Jadi harus SIAP
15. Band aid: kalau ada luka2 kecil, langsung tempel saja
16. ID card kantor: sering kelupaan kalau nggak dibawa di tas
17. Notes kecil: ini gunanya untuk mencatat pengeluaran selama di luar kota. Sistem reimburse sihhhh

Sedikit atau banyak ya bawaanku...???

Batam, Juni 2012

You Might Also Like

0 komentar